Financeroll
– Volume penjualan alat berat PT United Tractors Tbk (UNTR) turun
31,05% menjadi 5.993 unit hingga November 2012 dari periode sama tahun
sebelumnya, sebanyak 7.854 unit.
Tingkat penjualan alat berat perseroan sebagian besar masih
didominasi dari sektor pertambangan mencapai 54%, lalu disusul sektor
agrikultur sebesar 24%, sektor konstruksi sebesar 16%, dan sektor
kehutanan sebesar 6% hingga November 2012. Porsi penjualan untuk sektor
pertambangan melemah dari 67% hingga November 2011 menjadi 54% hingga
November 2012.
Meski demikian, penjualan alat berat perseroan naik menjadi 289 unit
pada November 2012 dari periode Oktober 2012 sebesar 249 unit. Namun kalau dibandingkan November 2011, penjualan alat berat perseroan turun tajam dari 757 unit menjadi 289 unit. Penjualan alat berat terbesar masih untuk sektor pertambangan sebesar 40%, disusul sektor perkebunan sebesar 31%, sektor kosntruksi sebesar 26%, dan sektor kehutanan sebesar 2%.
Di sisi lain, overbudden removal perseroan naik menjadi 782,3 juta ton hingga November 2012 dari periode sama sebelumnya 733,5 juta ton. Penjualan batu bara perseroan naik menjadi 5,3 juta ton hingga November 2012 dari periode sama sebelumnya 3,98 juta ton
Sumber : http://financeroll.co.id/news/61257/hingga-november-tingkat-penjualan-alat-berat-united-tractors-berkurang-3105